Tips Membeli Koper untuk Berpergian

Tips Membeli Koper untuk Berpergian

Bagi Anda yang kerap berpergian, koper tentu menjadi barang yang wajib Anda bawa dan tidak boleh terlewatkan. Memang untuk berpergian ke tempat yang agak jauh koper sangat dibutuhkan untuk membawa barang dalam jumlah yang sangat banyak. Koper ini memiliki ruang penyimpanan yang cukup besar dan dilengkapi roda, serta handle untuk memudahkan Anda saat membawanya.

Memilih koper yang tepat bisa menjadi kunci agar perjalanan Anda nyaman dan menyenangkan. Oleh karena itu, saat membeli koper tidak hanya faktor harga yang dilihat namun juga banyak pertimbangan yang lainnya. Untuk Anda yang berencana membeli koper, ada beberapa hal yang mesti Anda perlu perhatikan. Berikut Tips membeli koper untuk berpergian.

Perhatikan Bahan Koper

Secara umumnya, ada 2 jenis koper yaitu Koper softcase dna Koper hardcase. Kedua jenis koper tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan tersendiri.

Untuk koper jenis Softcase ini mampu menyerap guncangan lebih baik dibandingkan dengan koper jenis hardcase, sehingga Anda tidak perlu khawatir jika koper Anda rusak saat dipindah-pindahkan. Namun, jika Anda mementingkan keamanan barang bawaan Anda lebih baiknya Anda memilih jenis koper hardcase karena koper jenis softcase ini kurang maksimal dalam melindungi barang bawaan Anda.

Untuk koper jenis hardcase memiliki keunggulan perlindungan yang lebih maksimal terhadap barang bawaan Anda. Namun untuk kelemahannya koper jenis hardcase ini lebih rentan pecah atau retak ketika ditumpuk terlalu tinggi atau salah penggunaan seperti saat pengangkutan di bandara.

Tingkat Keamanan Koper

Selain koper yang awet dan kuat, Anda juga perlu perhatikan keamanan koper saat ingin membeli. Jika ingin terjamin keamanan koper Anda, maka Anda perlu perhatikan sistem keamanan seperti gembok dan resleting. Pilihlah koper yang dilengkapi dengan resleting berukuran besar serta jangan lupa pilih koper yang sudah memiliki standart keamanan Internasional dengan adanya kunci standart TSA atau Travel Sentry Approved. TSA lock bermafaat agar petugas bandara tak perlu membobol kopermu ketika ingin melakukan pemeriksaan.

Jumlah Roda Koper

Jumlah roda merupakan faktor yang juga penting dalam memilih koper. Koper dengan dua roda lebih tahan lama dan mudah digeret di permukaan yang tidak halus, misalnya di trotoar atau jalan yang tidak rata. Sementara itu, koper dengan 4 roda lebih memudahkan pergerakan saat Anda membawa barang lain. Tetapi, koper dengan roda 4 ini mungkin akan tersendat saat digunakan di permukaan yang tidak halus.

Handle Koper

Saat ingin membeli koper jangan lupa untuk mencoba handle koper. Selain untuk mengetahui apakah handle dapat ditarik dengan mudah, Anda juga dapat memastikan panjang handle sesuai dengan tinggi badan Anda.

Jenis handle juga dapat mempengaruhi kapasitas penyimpanan koper. Handle yang terletak di dalam koper akan mengurangi kapasitas penyimpanan dan lebih terlindungi sehingga tidak mudah rusak. Namun jika Anda ingin penyimpanan barang lebih luas, handle yang berada di luar koper menjadi solusinya.

Bentuk dan Warna Koper

Saat membeli koper pilihlah bentuk koper yang mudah dikenali sehingga pada waktu Anda mengambil koper di bagasi tidak mudah untuk tertukar dengan yang lainnya. Selain itu hindari memilih koper yang warnanya banyak dipilih oleh pemilik lainnya. Usahakan memilih koper yang berwarna cerah dengan ditambahi motif-motif lain agar mudah menemukannya ketika mengantre ambil di bagasi.

Harga

Pemilihan harga adalah faktor terakhir yang menjadi pertimbangan untuk memilih kualitas barang yang ingin Anda beli. Banyak orang mungkin membuat prioritas pertama mereka memilih koper dengan harga yang mahal. Ini sebenarnya adalah cara yang salah untuk memilih. Karena harga yang mahal tidak bisa menjadi patokan bahwa yang mahal lebih berkualitas. Ada juga koper dengan harga yang murah tapi kualitasnya baik. Pastikan Anda mengedepankan kualitas saat ingin membeli koper.
Nah. Itulah tips tips dalam membeli koper. Sebaiknya Anda menyesuaikan pula dengan kebutuhan Anda. Memilih koper memang susah susah gampang, tetapi repot diawal akan terbayarkan karena koper pilihan Anda akan menjadi teman perjalanan Anda bertahun tahun. Semoga Anda mendapatkan koper yang sesuai dengan yang Anda harapkan.

Tas berbahan kulit sintetis kini semakin digemari karena tam...

Semua penjelasan, deskripsi, gambar, dan informasi lainnya p...

Adanya Kebijakan Privasi ini adalah komitmen nyata dari Pabr...

Tas spunbond kini semakin diminati sebagai alternatif tas pl...

Send Message